baja

Perbedaan Baja Ringan Kanal U dan Kanal C

Saat ini, konstruksi bangunan lebih banyak menggunakan baja ringan. Selain karena harganya yang cukup terjangkau, baja ringan memiliki daya tahan yang cukup bagus, sehingga dapat digunakan untuk menopang bangunan besar sekalipun. Seperti halnya gedung perkantoran, gudang, dan lain sebagainya.

Dalam dunia konstruksi bangunan, ada dua jenis baja ringan yang paling banyak dipakai. Yaitu baja ringan kanal U (UNP) dan kanal C (CNP). Namun, Anda perlu mengetahui perbedaan keduanya. Perbedaan tersebut antara lain sebagai berikut:

Bentuk

Salah satu perbedaan yang paling terlihat jelas antara baja ringan kanal U dengan kanal C adalah dari bentuknya. Sesuai dengan namanya, baja ringan kanal U memiliki bentuk seperti huruf U yang melengkung ke bawah. Sedangkan baja ringan kanal C memiliki bentuk seperti huruf C yang hampir membentuk seperti lingkaran.

Fungsi

Baja ringan kanal U biasa digunakan pada penutup atap rumah, penopang jembatan kecil, dan saluran air.

Kekuatan dan bentuk huruf U yang ada pada baja ringan kanal U dapat melindungi bahan bangunan dan menahannya dari guncangan dan benturan ketika terjadi cuaca ekstrim. Sehingga, baja ringan yang satu ini dapat Anda gunakan sebagai penutup atap bagian atas. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan baja ringan kanal U untuk berbagai bahan seperti seng, kaca, dan lainnya.

Baja ringan kanal U juga dipakai untuk menopang jembatan kecil yang biasa ada di daerah pedesaan yang memberikan akses ke jalan utama. Mengapa? Karena baja ringan kanal U memiliki cengkraman yang lebih besar untuk menopang beton dengan baik.

Selain itu, baja ringan kanal U juga dipakai untuk membuat saluran air yang biasanya ada di bawah jalan utama. Baik itu saluran air bersih, saluran drainase, hingga saluran bahan bakar pada pom bensin. Hal ini dikarenakan baja ringan kanal U dapat memperkokoh penutup atasnya. Sehingga, walaupun ada banyak kendaraan yang melintas di atasnya, saluran air tetap aman dan tidak mudah bocor. 

Sedangkan baja ringan kanal C biasa digunakan pada penutup dinding, rangka atap bangunan, balok dudukan penutup atap, dan pagar bangunan.

Saat ini, banyak rumah dan bangunan lainnya yang menggunakan sesuatu yang tampak seperti logam untuk tutup dinding. Biasanya, besi yang dipakai tersebut adalah baja ringan kanal C.

Rangka atap bangunan yang menggunakan baja ringan kanal C biasa ditemui pada kawasan gedung, pabrik, gudang, dan lain sebagainya. Biasanya, baja ringan kanal C dipasang pada segitiga untuk menopang atap bangunan tersebut.

Baja ringan kanal C juga sering dipakai untuk balok dudukan penutup atap karena sifatnya yang kokoh kokoh dan dapat menopang beban di atasnya.

Bahkan, kokohnya baja ringan kanal C membuat banyak orang memilih baja ringan yang satu ini untuk membuat pagar. Terutama pagar yang cukup tinggi karena baja ringan kanal C tergolong cukup panjang.

Leave a Comment

Your email address will not be published.